Rabu, 10 April 2025, suasana penuh kehangatan dan kebersamaan menyelimuti SMKN 4 Malang dalam kegiatan Halal bi Halal yang diadakan di area Labana (Lapangan Serba Guna). Acara ini menjadi momentum penting bagi seluruh warga sekolah, mulai dari siswa, Bapak/Ibu guru, hingga karyawan, dan seluruh Warga Grafika untuk saling memaafkan dan mempererat tali silaturahmi setelah merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah. Sejak pukul 07.00 WIB, para siswa telah tertib dikondisikan oleh tim tata tertib dan guru Pendidikan Agama Islam (PAI), menghadap ke panggung utama di mana para guru telah bersiap menyambut mereka.
Acara diawali dengan ceramah keagamaan yang disampaikan oleh Ustadz Nurkholiq, S.Pd. Dalam ceramahnya, beliau menyampaikan pesan-pesan tentang pentingnya menjaga silaturahmi, keutamaan saling memaafkan, serta menjadikan momen Idul Fitri sebagai titik balik untuk memperbaiki diri dan hubungan dengan sesama. Suasana menjadi semakin syahdu ketika kegiatan dilanjutkan dengan bersalam-salaman antara siswa dan guru, diiringi alunan sholawat dari Tim Rohis yang menambah kekhidmatan momen tersebut.
Setelah rangkaian utama selesai, siswa diarahkan untuk kembali ke kelas masing-masing guna melakukan pembersihan ruang sebagai bentuk tanggung jawab terhadap lingkungan belajar mereka. Kegiatan ini dikawal langsung oleh wali kelas masing-masing. Tepat pukul 09.15 WIB, siswa meninggalkan lingkungan sekolah melalui gerbang timur dengan tertib, di bawah pengawasan tim keamanan dan tata tertib.
Kegiatan Halal bi Halal tidak hanya melibatkan siswa, tetapi juga dilanjutkan dengan acara khusus bagi Warga Grafika SMKN 4 Malang. Dimulai pukul 09.30 WIB, tamu undangan mulai hadir dan disambut oleh tim penerima tamu. Acara dibuka oleh MC, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Masando Fami Ramadhan dari kelas XII RPL C. Setelah itu, sambutan hangat disampaikan oleh Kepala SMKN 4 Malang, Dr. Drs. Gunawan Dwiyono, S.ST., M.Pd., yang menyampaikan harapannya agar kegiatan ini semakin mempererat kekeluargaan di lingkungan sekolah.
Puncak acara diisi dengan ceramah oleh K.H. Amien Abdullah, M.PdI., pengasuh Pondok Pesantren Roudhotul Ulum Sawojajar. Beliau memberikan tausiyah yang mendalam mengenai pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyah dan profesionalisme dalam dunia pendidikan. Acara kemudian ditutup dengan ramah tamah dan makan siang bersama, yang menjadi momen hangat untuk saling berbagi cerita dan tawa dalam suasana yang penuh kekeluargaan. Semoga kegiatan ini menjadi awal dari semangat baru bagi seluruh warga SMKN 4 Malang, sehingga dapat dipertemukan dengan Hari Raya Idhul Fitri ditahun berikutnya. Aamiin.