Pengumuman hasil Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) resmi dirilis oleh Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) pada Rabu, 28 Mei 2025. Kabar membanggakan datang dari SMKN 4 Malang, yang berhasil mencatatkan sebanyak 52 siswanya lolos dalam seleksi masuk perguruan tinggi negeri melalui jalur SNBT tahun ini.
Para siswa yang lolos tersebar di berbagai program studi unggulan di perguruan tinggi ternama, seperti Universitas Negeri Malang, Universitas Brawijaya, Universitas Airlangga, Universitas Negeri Surabaya, hingga Politeknik Negeri Malang dan Politeknik Jember. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata bahwa lulusan SMK memiliki potensi besar untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dan bersaing secara nasional.
Program studi yang dipilih pun beragam, mencerminkan minat dan potensi siswa-siswi SMKN 4 Malang. Beberapa di antaranya adalah Teknik Informatika, Desain Komunikasi Visual, Ilmu Komunikasi, Gizi, Psikologi, Sains Aktuaria, serta Pendidikan Teknik Informatika. Tidak hanya itu, sejumlah siswa juga diterima di program D3 dan D4 pada bidang-bidang terapan seperti Teknik Elektro, Sistem Kelistrikan, dan Teknik Mesin Produksi.
Keberhasilan ini tentu tidak lepas dari dukungan para guru, orang tua, dan semangat belajar para siswa. Proses pembelajaran yang dikembangkan di SMKN 4 Malang terbukti tidak hanya membekali siswa dengan keterampilan vokasi, tetapi juga kesiapan akademik untuk menghadapi ujian seleksi nasional seperti UTBK-SNBT.
Pihak sekolah menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas pencapaian para siswa tersebut. Diharapkan, keberhasilan ini dapat menjadi inspirasi bagi adik-adik kelas untuk terus berprestasi dan percaya diri melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Semoga para siswa yang lolos dapat menjalani perkuliahan dengan lancar dan menjadi generasi penerus bangsa yang unggul dan berdaya saing.